Sabtu, 02 Juni 2012 - , 11 komentar

CARA INSTALASI OS TEXT UBUNTU 10.11

Waktu sudah mepet, kalian belum ngerjain dan ngumpulin tugas? What? Apa kata guru dan orangtua kalian nanti? Hahaha bercanda brow. Kali ini mau share buat anak-anak TKJ yang belum ngerjain tugas laporan instalasi OS berbasis text ubuntu bisa copy disini. Tak apa bagi saya. karena kebetulan saya sudah selesai ngerjainnya. Langsung saja. PENTING : IDENTITAS, UKURAN PARTISI, SESUAIKAN DENGAN ANDA PADA PRAKTIK.   SEDIKIT RUMIT, TAPI TINGGAL DICOPY DAN PASTE SAJA DI  WORD UDAH 

TERTATA LANGSUNG. KALAU MAU LEBIH ENAK, DOWNLOAD LANGSUNG FILE NYA. LINK NYA ADA DI BAWAH SENDIRI



LAPORAN PRAKTIK
PROSES INSTALASI UBUNTU 10.11
X TKJ B





DISUSUN OLEH :
NAMA           : NURFANI PRASETYO
NO ABSEN   : 41



                                                                                 

SMK PGRI 1 NGAWI
Tahun Ajaran 2011/2012
Jalan Rajawali No. 32 Beran Ngawi Telp. : (0351) 746081



SMK PGRI 1 NGAWI
Instalasi Sistem Operasi
Berbasis Text
NAMA  : Nurfani Prasetyo
JURUSAN TKJ
KELAS   :X TKJ B

I.        TUJUAN
·         Melaksanakan keamanan dan keselamatan kerja dalam pengoperasian komputer.
·         Memperlihatkan sikap cermat dan teliti dalam menerapkan prosedur instalasi berbasis text (Linux Ubuntu)
·         Menjelaskan jenis-jenis piranti proses serta spesifikasi dan perkembangannya.
·         Menjelaskan prosedur instalasi berbasis text  (Linux Ubuntu).
·         Melaksanakan instalasi berbasis text (Linux Ubuntu).
·         Setelah mempelajari kegiatan, siswa mampu menyipkan dan melakukan instalasi sistem operasi berbasis text.
·         Setelah mempelajari kegiatan belajar, siswa mampu mengecek apakah hasil instalasi sisitem operasi linux telah berhasil, yang ditandai dengan berjalannya sistem dengan baik.

II.     TEORI SINGKAT
Sistem operasi merupakan sebuah penghubung antara pengguna dari computer dengan perangkat keras komputer. Sebelum ada system operasi, orang hanya mengunakan computer dengan menggunakan sinyal analog dan sinyal digital. Seiring dengan berkembangnya pengetahuan dan teknologi, pada saat ini terdapat berbagai system operasi dengan keunggulan masing-masing. Untuk lebih memahami system operasi maka sebaiknya perlu diketahui terlebih dahulu beberapa konsep dasar mengenai system operasi itu sendiri. Pengertian system operasi secara umum ialah pengelola seluruh sumber-daya yang terdapat pada system computer dan menyediakan sekumpulan layanan (system calls) ke pemakai sehingga memudahkan dan menyamankan penggunaan serta pemanfaatan sumber-daya system komputer.
Sistem computer pada dasarnya terdiri dari empat komponen utama, yaitu perangkat-keras, program aplikasi, sistem-operasi, dan para pengguna. Sistem operasi berfungsi untuk mengatur dan mengawasi penggunaan perangkat keras oleh berbagai program aplikasi serta para pengguna. Sistem operasi berfungsi ibarat pemerintah dalam suatu negara, dalam arti membuat kondisi computer agar dapat menjalankan program secara benar. Untuk menghindari konflik yang terjadi pada saat pengguna menggunakan sumber-daya yang sama, system operasi mengatur pengguna mana yang dapat mengakses suatu sumber-daya. Sistem operasi juga sering disebut resource allocator. Satulagifungsi penting system operasi ialah sebagai program pengendali yang bertujuan untuk menghindari kekeliruan (error) dan penggunaan computer yang tidak perlu.
Menurut Tanenbaum, system operasi mengalami perkembangan yang sangat pesat, yang dapat dibagi kedalam empat generasi:
Generasi Pertama (1945-1955)
Generasi pertama merupakan awal perkembangan system komputasi elektronik sebagai pengganti system komputasi mekanik, hal itu disebabkan kecepatan manusia untuk menghitung terbatas dan manusia sangat mudah untuk membuat kecerobohan, kekeliruan bahkan kesalahan. Pada generasi ini belum ada system operasi, maka system computer diberi instruksi yang harus dikerjakan secara langsung.
Generasi Kedua (1955-1965)
Generasi kedua memperkenalkan Batch Processing System, yaitu Job yang dikerjakan dalam satu rangkaian, lalu dieksekusi secara berurutan. Pada generasi ini system computer belum dilengkapi system operasi, tetapi beberapa fungsi system operasi telah ada, contohnya fungsi system operasi ialah FMS dan IBSYS.
Generasi Ketiga (1965-1980)
Pada generasi ini perkembangan system operasi dikembangkan untuk melayani banyak pemakai sekaligus, dimana para pemakai interaktif berkomunikasi lewat terminal secara online ke komputer, maka system operasi menjadi multi-user (digunakan banyak pengguna sekaligus) dan multi-programming (melayani banyak program sekaligus).
Generasi Keempat (Pasca1980an)
Dewasa ini, system operasi dipergunakan untuk jaringan computer dimana pemakai menyadari keberadaan komputer-komputer yangsaling terhubung satu sama lainnya. Pada masa ini para pengguna juga telah dinyamankan dengan Graphical User Interface yaitu antar muka computer yang berbasis grafis yang sangat nyaman, pada masa ini juga dimulai era komputasi tersebar dimana komputasi-komputasi tidak lagi berpusat disatu titik, tetapi dipecah dibanyak computer sehingga tercapai kinerja yang lebih baik.

LINUX
            Secara teknis dan singkat dapat dikatakan, Linux adalah suatu sistem operasi yang bersifat multi user dan multitasking, yang dapat berjalan di berbagai platform, termasuk prosesor INTEL 386 dan yang lebih tinggi. Sistem operasi ini mengimplementasikan standard POSIX. Linux dapat berinteroperasi secara baik dengan sistem operasi yang lain, termasuk Apple, Microsoft dan Novell.
Nama Linux sendiri diturunkan dari pencipta awalnya, LINUS TORVALDS, di Universitas Helsinki, Finlandia yang sebetulnya mengacu pada kernel dari suatu sistem operasi, suatu penamaan yang biasa digunakan untuk mengacu ke pada suatu kumpulan lengkap software, yang bersama-sama dengan kernel menyusun suatu sistem operasi yang lengkap.Linux dulunya adalah proyek hobi yang dikerjakan oleh Linus Torvalds yang memperoleh inspirasi dari Minix. Minix adalah sistem UNIX kecil yang dikembangkan oleh Andy Tanenbaum. Linux versi 0.01 dikerjakan sekitar bulan Agustus 1991. Kemudian pada bulan Oktober 1991 tanggal 5, Linus mengumumkan versi resmi Linux, yaitu 0.02 yang hanya dapat menjalanka n bash (GNU Bourne Again Shell) dan gcc (GNU C Compiler). Sekarang Linux adalah sistem UNIX yang lengkap, bisa digunakan untuk jaringan (networking), pengembangan software, dan bahkan untuk sehari-hari. Linux sekarang merupakan alternatif OS yang jauh lebih murah jika dibandingkan dengan OS komersial, dengan kemampuan Linux yang setara bahkan lebih Lingkungan sistem operasi ini termasuk
Ratusan program termasuk, kompiler, interpreter, editor dan utilitas
Perangkat bantu yang mendukung konektifitas, Ethernet, SLIP dan PPP, dan interoperabilitas.
Produk perangkat lunak yang reliabel, termasuk versi pengembangan terakhir.
Kelompok pengembang yang tersebar di seluruh dunia yang telah bekerja dan menjadikan
Linux portabel ke suatu platform baru, begitu juga mendukung komunitas pengguna yang beragam kebutuhan dan lokasinya dan juga bertindak sebagai team pengembang sendiri
Linux dilesenkan dibawah hakcipta GNU General Public License (GPL) salah satu jenis perlesenan dalam Sumber Terbuka. Lesen ini telah ditulis oleh oleh Free Software Foundation (FSF), http://www.opensource.org/ bertujuan untuk menghalang mana-mana individu atau syarikat daripada menghadkan penyebaran kod-kod aplikasi.
Secara ringkasnya, walaupun anda boleh mengenakan bayaran kepada salinan kod-kod yang anda serahkan kepada
Ini juga bermaksud kod-kod asal perisian di bawah lesen ini boleh didapati secara bebas tanpa halangan. Ini satu berita yang baik untuk pembangun aplikasi, mereka boleh mengubah mana-mana aplikasi di bawah GPL dan masih boleh menyebarkan kod-kod yang mereka ubah dan baiki dengan syarat kod-kod itu juga perlu dilesen di bawah lesen yang sama.
Perbedaan Mendasar Linux
Satu hal yang membedakan Linux terhadap sistem operasi lainnya adalah, harga. Linux ini GRATIS. Berarti dapat diperbanyak, dan didistribusikan kembali tanpa harus membayar fee atau royalti kepada seseorang. Tetapi banyak isue lainya dengan bersifat free, selain dari pertimbangan harga. Source code Linux tersedia bagi setiap orang. Perkembangan Linux menunjukkan pentingnya peranan kebebasan ini. Hal ini telah menghasilkan suatu tingkat keterlibatan yang menakjupkan dari ribuan atau bahkan ratusan ribu orang di seluruh dunia. Kebebasan ini telah memungkinkan para vendor perangkat keras membuat driver untuk divace tertentu tanpa harus mendapatkan lisensi source code yang mahal, atau menandatangani non descructive agreement. Dan itu juga telah menyediakan kemungkinan bagi mahasiswa ilmu komputer di seluruh dunia untuk melihat ke dalam suatu sistem operasi yang nyata dan berkualitas komersial.
Karena Linux itu tersedia secara bebas di Internet, berbagai vendor telah membuat suatu paket distribusi, yang dapat dianggap sebagai berbagai versi kemasan Linux. paket ini termasuk lingkungan Linux lengkap, perangkat lunak untuk instalasi, dan mungkin termasuk perangkat lunak khusus, dan dukungan khusus.
Arsitektur
Prosesor seperti Digital Alpha dan StrongARM, Intel 386/486/Pentium/PentiumPro/Pentium II/Pentium III, AMD, Cyrix/IBM, Motorola 68x000, PowerPC (termasuk Power Mac) dan Sun SPARC semuanya didukung oleh Linux. Windows NT hanya mendukung Intel (dan clone) dan Digital Alpha. Sedangkan Windows 95/98 hanya jalan di atas Intel dan kawan-kawan (AMD, Cyrix).
Dukungan Hardware Linux mendukung berbagai jenis perangkat keras PC, termasuk disk IDE, EIDE, SCSI, MFM, RLL, dan ESDI, tape dan CD-ROM drive SCSI dan EIDE, sound cards, berbagai jenis mouse, video cards, motherboard chipsets, scanners, printers, dan sebagainya . Hardware yang didukung oleh Linux mungkin tidak sebanyak Windows 95/98 tapi mungkin lebih banyak daripada Windows NT. Beberapa vendor perangkat keras menyediakan driver secara langsung untuk Linux, beberapa menyediakan spesifikasi hardware secara cuma- cuma, dan selebihnya tidak menyediakan driver maupun spesifikasi untuk produk mereka. Tentu saja, produk-produk dari vendor yang menyediakan driver atau mengikuti aturan standar dari driver yang sudah ada mendapat dukungan utama, diikuti dengan produk-pro duk yang tersedia spesifikasi teknisnya (biasanya sebentar saja setelah spesifikasinya dipublikasikan) dan diminati oleh khalayak pengguna Linux, dan (relatif sedikit) produk-produk yang tidak ada informasi teknisnya biasanya tidak disupport.




III. ALAT DAN BAHAN UNTUK INSTAL UBUNTU 10.11
·         CD instalasi Ubuntu 10.11
·         PC yang akan di instalas
·         Komponen utama PC yang terdiri dari :
Ø  Hard Disk
Ø  CD Room
Ø  RAM
Ø  Power Supply
Ø  Mainboard
Ø  Processor
Ø  Kabel Data
·         Komponen pendukung yang terdiri dari :
Ø  Keyboard
Ø  Mouse
Ø  Monitor



IV. LANGKAH KERJA
v  Pra Instalasi
Setelah mempersiapkan alat dan bahan lalu saya mulai merakit PC. Setelah perakitan selesai saya melakukan beberapa langkah untuk memastikan alat dan bahan dalam keadaan baik dan siap digunakan. Langkah tersebut adalah :
v  Memeriksa semua kabel penghubung
v  Meneliti kembali PC yang di rakit
Setelah memastikan PC dalam keadaan baik lalu kami melakukan instalasi.
v `Instalasi
Langkah-langkahnya adalah :

1.      Manyalakan komputer
2.      Tekan F2 atau delete untuk masuk BIOS.

 Lau akan muncul BIOS menu, setelah itu masuk pada menu boot

 
4.      Pilih boot device priority
5.      Lalu tekan ENTER
6.      Pilih dan pindahkan CD ROOM untuk di set menjadi first boot dan HARD DISK menjadi second boot menggunsksn tombol (+ -) pada keyboard lalu tekan ENTER.
7.      Langkah terakhir  tekan F10 (untuk menyimpan dan keluar) pada keyboard pilih YES lalu tekan ENTER.
8.      Masukan CD WINDOWS dan restart komputer
9.      Tunggu beberapa saat sampai muncul tulosan”press any key to boot from CD”





10.      Kemudian tekan sembarang tombol pada keyboard agar CD ROM membaca CD.
11.      Setelah CD terbaca maka akan muncul tampilan halaman seperti berikut, lalu pilih Start Or Instal Ubuntu dan tekan  Enter

 

12.      Setelah memilih Start Or Install Ubuntu maka akan langsung muncul tampilan seperti berikut
 
Jika muncul tampilan seperti diatas, maka double klik pada icon Instal
13.      Lalu akan muncul halaman untuk menentukan bahasa, disini saya memilih bahasa indonesia , lalu klik Forward



 
14.      Setelah itu maka akan muncul halaman seperti dibawah ini, halamn ini berfungsi untuk menentukan lokasi. Saya memilih Asia pada opsi daerah. Dan Indonesia (Jakarta) pada zona waktu lalu klik Forward
 
15.      Lalu pada halaman susunan papan ketik saya memilih pilihan yangdisarankan yaitu USA. Klik Forward
 
16.      Pada halaman mempersiapkan ruang disk saya memilih tentukan partisi secara manual (advanced), lalu klik Forward

 17.  Pada halaman persiapan partisi, saya memiliki  free space disk sebesar 41,2 GB.
 
18.      Klik pada Buat tabel partisi baru (New Partition Table) maka akan muncul halaman seperti berikut





Pada halaman diatas terdapat berbagai pilihan untuk menetukan jenis, ukuran, dan lain-lain pada disk. Saya menetukan pada :
·         Jenis partisi baru (Type for the new partition) : logika
·         Ukuran partisi baru dalam MB (New partition size in MB : 10000
·         Lokasi partisi baru ( location for the new partition) : awal (Beginning)
·         Gunakan sebagai (Use as) : EXT4 Journaling File System
·         Titik kait (Mount Point) : / (Garis miring)
·         Lalu klik OK
19.      Setelah itu akan muncul halaman seperti berikut 
 
Disini saya akan menetukan partisi yang kedua, saya klik Tambah (Add), lalu akan muncul halaman untuk menetukan hard disk seperti gambar berikut
 
Untuk partisi yang kedua ini saya menetukan
·         Jenis partisi baru (Type for the new partition) : Primer
·         Ukuran partisi baru dalam MB (New partition size in MB : 31173 (sisa dari partisi logika)
·         Lokasi partisi baru ( location for the new partition) : awal (Beginning)
·         Gunakan sebagai (Use as) : Ruang Swap (Swap Room)
·         Titik kait (Mount Point) : saya biarkan kosong
·         Lalu klik OK
20.      Setelah selesai membuat partisi klik forward
21.      Setelah itu memasuki pada pengisian identitas, pada halaman ini ada beberapa pertanyaan yang harus dijawab.

 

·         Siapakah nama anda? (Your name) : Nurfani Prasetyo
·         Apakah nama komputer ini? (Your computer’s name) : nurfani-desktop
·         Nama apakah yang ingin anda gunakan untuk log in (pick username) : Nurfaniz
·         Pilih sebuah password untuk menjaga agar account anda aman (choose a password) : zlatansynz
·         Ulangi password (confirm your password) : zlatansynz
·         Lalu ada 3 pilihan yaitu :
Ø  Masuk secara otomatis (Log in automatically)
Ø  Memerlukan kata sandi saya untuk masuk (Require my password to log in)
Ø  Memerlukan kata sandi saya untuk log masuk dan membuka (encrytp my home folder)
Diantara ketiga tersebut saya memilih. Masuk secara otomatis (Log in automatically)
22.      Selanjutnya akan muncul layar informasi yang berisikan tentang jawaban-jawaban dari pertanya’an diatas
 
Berisi tentang :
·         Bahasa : Bahasa Indonesia
·         Susunan keyboard : USA
·         Nama : Nurfani Prasetyo
·         Nama log in : Nurfaniz
·         Lokasi : Asia/Jakarta
Setelah membaca informasi diatas dan dipastikan telah benar semua, lalu saya klik Instal
              23.    Selanjutnya akan mulai melakukan proses instalasi disini akan memnbutuhkan beberapa menit
                     24.       Setelah penginstalan selesai dan semua benar, maka akan langsung masuk kedesktop ubuntu setelah proses diatas selesai
 
Proses Instalasai Ubuntu 10.11 telah selesai.
v Setelah Instalasi
1.     Meng update ubuntu dengan cara :
·        Masuk update-manager > klik check > Tunggu hingga prosesnya selesai
2.     Menginstal code-code wajib pada ubuntu melalui software centre seperti
·         Ubuntu-restricted-extra
·         Gstreamer-extra-plugin
3.      Menginstal palikasi-aplikasi pihak ketiga :
·         Chromium browser
·         Ubuntu tweak
·         synaptic-package-manager.







               IV.            Kesimpulan Hasil
·         Mengatasi Masalah Trouble
1.      Ketika memory RAM mengeluarkan suara saat PC di nyalakan, maka saya segera mematikan komputer dan melepas RAM nya. Lalu saya membersihkannya dengan cara membersihkan RAM tersebut dengan cara menggosokkan penghapus sederhana dari arah satu ke arah yang lain. Setelah saat itu RAM bisa kembali normal.
2.      Saat slot Keyboard ada yang bengkok, saya lalu mengambil obeng  min (-) dan meluruskan nya kembali dengan obeng tersebut agar slot bisa dimasukkan dan bisa digunakan.
3.      Monitor tidak menyala, tindakan yang saya ambil adalah mengecek kabel daya penghubung. Dan setelah saya teliti ternyata kabel tersebut ada yang putus, jadi saya menggantinya dengan kabel yang lain. Setelah saya menggantinya, monitor pun bisa menyala.
4.      Pada langkah terakhir, yaitu proses instalasi (langkah 24) ternyata failed corrupt, kemudian saya mengeluarkan kembali CD yang terdapat pada CD ROM, saya membersihkannya dengan minyak kaya putih dan mengoleskannya pada kain halus, setelah pembersihan selesai proses instalasi berjalan lancar.

·         Hasil
(ISI DEWE=P3n4k)












                                                                                                                                                                                    Ngawi,         Mei 2012
Diperiksa Oleh                                                                                                            Dibuat oleh


Budi Sulistyo Cahyo, ST                                                                                       Nurfani Prasetyo




Sudah selesai? Sip.

Mungkin teman-teman ingin langsung download dokumen nya? Boleh saja. Klik link dibawah.

11 komentar:

Anonim 3 Juni 2012 pukul 13.23

membantu pengerjaan tugas. ijin sedot. thanks banget !!!

ridwan arifin 6 Juni 2012 pukul 18.18

GAN ,hanya kritik blog ente berat nih.pa mungkin jaringan ane ya yg lelet.

Nurfani 6 Juni 2012 pukul 20.43

@ridwan : makasih gan atas kritik nya. Tapi menurut saya ini tidak terlalu berat, mungkin jaringan ente lagi tidak bisa bersahabat, terimakasih :)

./[Vicyber4rt] 22 Juni 2012 pukul 16.45

ga nampak teks ya bro

Nurfani 24 Juni 2012 pukul 10.28

@./[Vicyber4rt] : hehehe sorry bos. Ya sudah saya akan perbaiki. Terimakasih atas kritiknya :D

Misbah 26 Juni 2012 pukul 21.01

wahh..mantap sob,ane perlu belajar hal instalasi seperti ini,...nice share

Nurfani 26 Juni 2012 pukul 21.10

@Misbahudin : wkwkwwk wajib bih bos :)

Aji Nugroho 1 September 2012 pukul 19.26

mantap nih informasinya, makasih gan, membantu banget. Tugasnya jadi cepet selesai,:)

Unknown 23 Februari 2013 pukul 20.27

..blog ente berat,m,m

#masuk'an.

Unknown 29 Maret 2016 pukul 07.59

terimakasih gan

Unknown 29 Maret 2016 pukul 09.06

terimakasih gan

Posting Komentar